Aktivis BBP Jayanti Iwan Ekel: Siap Maju Untuk Mengisi Kekosongan Struktur LPMD Desa Cikande

Gakorpan News, Tangerang – Aktivis BBP Jayanti Iwan Ekel menyatakan kesiapannya mengisi kekosongan struktur LPMD Desa Cikande. LPMD berperan strategis sebagai mitra pemerintah desa dalam pembangunan dan pemberdayaan masyarakat.

LPMD merupakan lembaga lokal yang menjalin kemitraan dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah desa, BPD, dan lembaga kemasyarakatan lainnya. Kehadiran LPMD penting untuk mendukung program pembangunan desa secara berkelanjutan.

Komitmen Iwan Ekel untuk memimpin LPMD menunjukkan upaya serius dalam mengoptimalkan pembangunan Desa Cikande melalui kerjasama dengan berbagai pemangku kepentingan.

LPMD Desa Cikande membutuhkan kepemimpinan baru untuk mempercepat kesejahteraan masyarakat. Minggu (22/12/24), tokoh masyarakat Desa Cikande mendorong Iwan Ekel mengisi posisi Ketua LPMD yang kosong pasca pengunduran diri ketua sebelumnya.

Iwan Ekel, aktivis Jayanti dan Ketua Ormas Badak Banten Perjuangan (BBP) DPAC JAYANTI, telah menyatakan kesiapannya. “Alhamdulillah setelah bertemu dengan Kepala Desa Cikande (Acep Eman), beliau menyambut baik dan memberikan restu untuk bergabung dalam struktur LPMD Desa Cikande,” ujarnya.

Seluruh dokumen administratif telah diserahkan ke sekretaris desa. Kini, Iwan menunggu penerbitan SK dari Kepala Desa Cikande untuk resmi memulai tugasnya membangun desa dan berkontribusi bagi masyarakat.

Rekomendasi Berita

Back to top button