Forum Renja DPUPR Dibuka Wakil Walikota Depok, Fokus Kolaborasi dan Pembangunan Infrastruktur Terintegrasi

Gakorpan. Com, Chandra Rahmansyah, selaku Wakil Wali Kota Depok, membuka Forum Rencana Kerja (Renja) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kamis (13/3/2025) di Gedung Kantor DPUPR Jalan Raya Bogor, mengambil tema, “Percepatan Pembangunan Infrastruktur yang Terintegrasi, ” dan mengemban misi yang kedua dari program Walikota yaitu, percepatan pembangunan infrastruktur yang maju dan ramah lingkungan.
Seluruh pemangku kepentingan termasuk pemerintah daerah di wilayah perbatasan diajak oleh Chandra, memperkuat kolaborasi agar mempercepat terwujudnya pembangunan yang berkelanjutan serta memberikan manfaat bagi masyarakat.
Ujar Chandra, Pemerintah Kota Depok harus terus memperkuat kerjasama dan komunikasi yg lebih baik antar daerah yang bertetangga, khususnya dalam menyelaraskan pembangunan infrastruktur penghubung yang akan menunjang kemajuan bersama.
Sementara itu, Kepala DPUPR Kota Depok, Citra Indah Yulianty, juga memaparkan program kerjanya untuk Renja tahun 2026 serta capaian hasil di tahun 2024, untuk indikator kinerja utama Dinas PUPR tahun 2025 yaitu Penataan Drainase terintegrasi dan Penataan jalan serta penanganan kemacetan terintegrasi.
Terkait jalan di Kota Depok terdapat status jalan Nasional total panjang 62,25 Km dan total panjang jalan Provinsi 11,73 Km.
Selanjutnya, pada tahun 2024 terdapat 10 program dan 22 kegiatan serta 57 sub kegiatan, kemudian di tahun 2025 ada 10 program dan 21 kegiatan serta 71 sub kegiatan sedangkan untuk renja Di tahun 2026 ada 10 program dan 23 kegiatan serta 72 sub kegiatan. (Wesly)