Kepala SMAN 13 Ambon Dukung Program Makan Siang Bergizi, Harap Segera Diterapkan di Sekolahnya

Ambon, Gakorpan News Kepala SMA Negeri 13 Ambon, Soleman Ahmad, S.Pd, menyatakan dukungannya terhadap program makan siang bergizi yang dicanangkan oleh Presiden RI, Prabowo Subianto.

Program ini bertujuan untuk meningkatkan asupan gizi siswa dan membantu mereka lebih fokus dalam proses belajar mengajar di sekolah.

Dalam keterangannya kepada awak media di ruang kerjanya pada Jumat (14/2/25), Soleman Ahmad menilai program ini sangat baik dan perlu mendapat dukungan penuh dari semua sekolah.

“Para siswa yang sekolah pagi atau shift pertama umumnya pulang sekitar pukul 14.00 WIT. Pada saat-saat itu, mereka sangat membutuhkan asupan makanan. Jika pemerintah dapat menyediakan makan siang bergizi bagi mereka, tentu ini akan sangat membantu proses belajar mengajar di sekolah,” ujarnya.

Meski program ini sudah dijalankan di beberapa sekolah di kota Ambon, SMA Negeri 13 Ambon sendiri belum mendapat giliran. Namun, pihak sekolah berharap agar program tersebut dapat segera diterapkan di SMA Negeri 13 Ambon.

Soleman Ahmad juga mengapresiasi peran Kodim XV Pattimura yang turut membantu pemerintah dalam mendistribusikan makan siang bergizi gratis ke sekolah-sekolah.

“Kami memberikan apresiasi kepada Kodim XV Pattimura yang sudah berkoordinasi dengan SMA Negeri 13 Ambon untuk mempercepat proses pembagian makan bergizi gratis. Upaya ini sangat positif dalam mendukung peningkatan gizi siswa di sekolah,” tambahnya.

Diharapkan, program makan siang bergizi ini dapat segera dinikmati oleh seluruh siswa SMA Negeri 13 Ambon demi meningkatkan kualitas pendidikan dan kesehatan mereka selama menjalani proses belajar di sekolah. (Amy)

 

Rekomendasi Berita

Back to top button