Pangdam XV/Pattimura Sambangi Korem 152/Babullah di Ternate

Ternate, Gakorpan News – Pangdam XV/Pattimura, Mayjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo, S.Sos., M.M., didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) PD XV/Pattimura, Ny. Henny Putranto, serta beberapa pejabat Kodam XV/Pattimura, melakukan kunjungan kerja ke Korem 152/Babullah di Ternate, Maluku Utara, Senin (28/10/2024).

Rombongan Pangdam tiba di Ternate setelah berangkat dari Bandara Pattimura Ambon menggunakan pesawat CASA 212. Setibanya di Bandara Sultan Babullah, mereka disambut dengan upacara adat, termasuk tarian Soya-soya, pengalungan selendang, serta pemberian handbucket oleh putra-putri Maluku Utara. Prosesi penyambutan tersebut juga dihadiri oleh Forkopimda Maluku Utara.

Setelah penyambutan di bandara, rombongan menuju Markas Korem 152/Babullah, di mana Pangdam diterima oleh Danrem 152/Babullah, Brigjen TNI Enoh Solehudin, S.E. Kegiatan penyambutan di markas ini juga diwarnai dengan tarian tradisional Soya-soya dan cakalele oleh prajurit, pengalungan selendang, serta pemberian handbucket dari putra-putri prajurit.

Acara dilanjutkan dengan laporan pos jaga dan jajar kehormatan yang dipimpin oleh seluruh pejabat utama Korem, para Dandim, Kabalakrem beserta istri, diiringi lagu “Selamat Datang di Kota Ternate”.

Setelah prosesi penyambutan selesai, Pangdam menerima paparan dari Danrem 152/Babullah dan memberikan pengarahan kepada prajurit, pegawai negeri sipil (PNS), serta anggota Persit Korem 152/Babullah.

Dalam arahannya, Pangdam menekankan pentingnya membina hubungan yang baik dengan masyarakat, menjaga sinergi bersama rekan dari Kepolisian, Pemerintah Daerah, serta para tokoh masyarakat dan adat. Ia juga mengingatkan para prajurit untuk menghindari pelanggaran sekecil apa pun yang dapat merusak citra satuan maupun berdampak buruk bagi diri sendiri dan keluarga.

Menghadapi tahapan Pilkada serentak 2024, Pangdam mengingatkan seluruh aparat teritorial untuk mewaspadai potensi pengaruh negatif di wilayah masing-masing guna mendukung kelancaran dan kesuksesan Pilkada mendatang.

“Satu hal yang paling penting adalah menjaga dan menjunjung tinggi netralitas TNI dalam Pilkada mendatang,” tegas Pangdam.

Di akhir arahannya, Pangdam berpesan kepada seluruh prajurit dan PNS agar bekerja dengan hati, penuh dedikasi, cerdas, dan ikhlas dalam menjalankan tugas sehari-hari. (Amy)

Rekomendasi Berita

Back to top button