Pasangan Lawamena Tegaskan Komitmen untuk Maluku Maju Usai Debat Terakhir

Ambon, Gakorpan News – Hendrik Lewerissa dan Abdullah Vanad, pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku nomor urut 3, menegaskan kembali komitmen mereka untuk mewujudkan Maluku yang maju, adil, dan sejahtera. Pernyataan ini disampaikan seusai mengikuti debat kandidat terakhir di Hotel Natsepa, Maluku, Sabtu (23/11/2024).

“Kami menghimbau agar seluruh rakyat Maluku menggunakan hak pilihnya pada tanggal 27 nanti secara bertanggung jawab. Mari kita menjaga keamanan dan meneguhkan tradisi demokrasi yang sehat di Maluku.

Pasangan Lawamena telah menawarkan gagasan yang luas kepada masyarakat di 11 kabupaten/kota. Kami berharap masyarakat menentukan pilihannya kepada pasangan kami untuk melaksanakan transformasi menuju Maluku yang lebih baik,” ungkap Hendrik.

Dalam debat pamungkas tersebut, Hendrik mengaku merasa antusias. “Debat ini sangat menarik, seperti debat pertama. Kami selalu mempersiapkan diri dengan matang. Ini adalah kesempatan untuk kembali menyampaikan visi, misi, dan program kerja Lawamena kepada rakyat Maluku. Kami bertekad membawa Maluku menyongsong Indonesia Emas 2045,” tambahnya.

Hendrik juga mengingatkan masyarakat agar tidak mudah percaya pada selebaran-selebaran yang bersifat provokatif.

“Jangan percaya dengan selebaran gelap yang bertujuan menghasut dan menggunakan politik identitas. Kita harus dewasa, utamakan perdamaian, dan masuk ke pesta demokrasi dengan riang gembira. Maluku akan mendapatkan pemimpin yang kredibel, dan itu adalah pasangan Lawamena,” tegasnya.

Senada dengan itu, calon Wakil Gubernur Maluku Abdullah Vanad menyampaikan optimisme terhadap dukungan masyarakat.

“Semua ikhtiar sudah kami lakukan. Masyarakat Maluku pasti bisa membedakan mana pemimpin yang tepat untuk lima tahun ke depan. Pesta demokrasi ini harus menjadi momen yang menggembirakan,” ujarnya.

Ia juga menyoroti maraknya selebaran gelap yang menyerang pasangan nomor 3. “Tolong hentikan selebaran-selebaran yang memojokkan kami. Fokuslah pada program dan gagasan untuk kemajuan Maluku,” tutupnya.

Pasangan Hendrik Lewerissa dan Abdullah Vanad dengan slogan Lawamena optimis dapat meraih dukungan mayoritas pada Pilkada Maluku 27 November mendatang.

(Amy)

Rekomendasi Berita

Back to top button