Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ambon Gelar Syukuran: Apresiasi Perjuangan Relawan dalam Memenangkan Pilkada

Ambon, Gakorpan News Dalam suasana penuh kehangatan dan kebersamaan, Wali Kota Ambon Bodewin Wattimena dan Wakil Wali Kota Ambon Elly Toisuta menggelar acara syukuran dan buka puasa bersama dengan para relawan pasangan Beta Par Ambon.

Acara yang berlangsung di Rumah Dinas Wali Kota Ambon, Karpan, pada Sabtu (8/3/25) ini menjadi momen spesial untuk merayakan kemenangan sekaligus mengapresiasi perjuangan para pendukung yang telah bekerja keras sejak awal pencalonan hingga pelantikan mereka sebagai pemimpin Ambon periode 2025-2030.

Dalam sambutannya, Wali Kota Ambon Bodewin Wattimena menegaskan bahwa kemenangan mereka bukan sekadar hasil politik, tetapi buah dari perjuangan luar biasa para relawan yang bekerja dengan hati.

“Perjuangan ini mahal, bukan karena uang, tetapi karena keikhlasan dan kebersamaan. Tidak ada bayaran, tidak ada imbalan, hanya semangat untuk melihat Ambon lebih baik. Kami sangat menghargai itu,” ujarnya.

Ia juga mengungkapkan bahwa sejak awal, banyak relawan yang secara sukarela membentuk tim pendukung sebelum mereka resmi dicalonkan. Meskipun dalam perjalanan ada yang berbalik arah, namun yang bertahan hingga akhir adalah mereka yang benar-benar memiliki tekad kuat untuk perubahan.

“Kami melihat banyak yang datang dan pergi, tetapi yang bertahan adalah mereka yang percaya bahwa perjuangan ini bukan untuk pribadi, melainkan untuk masa depan Ambon,” tambahnya.

Lebih dari sekadar mesin politik, Bodewin menegaskan bahwa peran relawan tidak berakhir setelah Pilkada. Mereka akan menjadi jembatan antara pemerintah dan masyarakat untuk menyampaikan aspirasi dan kebutuhan di wilayah masing-masing.

“Kami ingin relawan tetap menjadi mata dan telinga kami. Kami tidak bisa bekerja sendiri, butuh dukungan dari masyarakat untuk membangun kota ini bersama-sama,” tegasnya.

Sebagai bentuk apresiasi, ia bahkan menjanjikan kesempatan bagi para relawan untuk datang ke kantor Wali Kota dan berfoto di ruang kerjanya sebagai simbol kebersamaan dan penghargaan atas dedikasi mereka.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Ambon Elly Toisuta tidak bisa menyembunyikan rasa harunya atas perjuangan panjang yang telah dilewati. Ia mengungkapkan bahwa kemenangan mereka adalah bukti bahwa Tuhan memberkati kerja keras yang dilakukan dengan niat baik.

“Tiada kata lain selain danke (terima kasih). Perjuangan kita penuh dinamika, kadang melelahkan, tapi semangat tidak pernah padam. Ini bukan tentang siapa yang paling hebat, tetapi tentang kerja sama dan ketulusan,” kata Elly.

Ia juga berharap agar kebersamaan ini terus terjalin, tidak hanya dalam euforia kemenangan, tetapi juga dalam menjalankan program-program pembangunan kota ke depan.

Acara syukuran ini tidak sekadar menjadi ajang selebrasi, tetapi juga komitmen bahwa perjalanan baru telah dimulai. Dengan dukungan masyarakat dan para relawan, Bodewin Wattimena dan Elly Toisuta optimis dapat mewujudkan visi mereka untuk Ambon yang lebih maju, sejahtera, dan harmonis.

Buka puasa bersama di akhir acara semakin mempererat ikatan antara pemimpin daerah dan para pendukungnya. Dalam suasana hangat dan penuh syukur, semangat perjuangan yang tulus menjadi pengingat bahwa membangun Ambon bukanlah tugas satu orang, melainkan kerja bersama seluruh masyarakat. (Amy)

 

Rekomendasi Berita

Back to top button